.quickedit{ display:none; }

Total Tayangan Halaman

Rabu, 22 Maret 2017

Tugas Algoritma dan Pemrograman 2B (Program C++ Sederhana)



Program Sederhana C++ (Segitiga Bintang)


            Pada kesempatan kali ini kami berlima membuat program sederhana dengan bahasa pemrograman C++, program yang kami buat yaitu segitiga bintang. Dalam pembuatan program ini kami membuatnya dengan aplikasi Dev C++.

Anggota Kelompok :    Bagus Indra Kusuma
                                    Haekal Baskororeforma Ennsa
                                    Mochamad Dafa
                                    Ridho All Hafiedz
                                    Rosyid Ridho

Berikut adalah program yang kami buat :







Berikut adalah Syntaxnya:

#include <iostream>
using namespace std;
int i,a,n;
int main(){
cout<<"Program Segitiga Bintang"<<endl;
cout<<"Masukan Jumlah Baris Yang Diinginkan ";
cin>>i;
for (n=1;n<=i;n++){
for (a=1;a<=n;a++){
cout<<"*";
}
cout<<endl;
}
return 0;
}


Cara kerja program yang kami buat adalah program mengulang "n" sampai ke "i", lalu jika nilainya true maka "a" akan diulang sampai ke "n' dan akan menampilkan Bintang (*) sampai bernilai false sampai selesai dan lalu ditambahkan enter. Program tersebut berjalan seperti itu terus menerus berulang sampai "n" bernilai false terhadap "i".

Contohnya jika kita ingin menampilkan sampai 7 baris maka:
1. Nilai n=1 <=7 True lalu a=1 <=1 True lalu menampilkan bintang 1 kali lalu enter
2. Nilai n=2 <=7 True lalu a=1 <=2 True lalu menampilkan bintang sampai 2 kali lalu enter
3. Nilai n=3 <=7 True lalu a=1 <=3 True lalu menampilkan bintang sampai 3 kali lalu enter
4. Nilai n=4 <=7 True lalu a=1 <=4 True lalu menampilkan bintang sampai 4 kali lalu enter
5. Nilai n=5 <=7 True lalu a=1 <=5 True lalu menampilkan bintang sampai 5 kali lalu enter
6. Nilai n=6 <=7 True lalu a=1 <=6 True lalu menampilkan bintang sampai 6 kali lalu enter
7. Nilai n=7 <=7 True lalu a=1 <=7 True lalu menampilkan bintang sampai 7 kali lalu enter
8. Nilai n=8 <=7 False maka program tersebut berhenti berjalan.

Sekian dari kami berlima,kurang lebihnya mohon dimaafkan.

Terimakasih

Rabu, 15 Maret 2017

TUGAS SOFTSKILL BAHASA INDONESIA (DATABASE)



Basis Data


                Basis Data atau biasa disebut dengan Database terdiri dari 2 kata, yaitu Basis dan Data. Basis kurang lebih dapat diartikan sebagai markas, gudang, dan tempat bersarang / berkumpul. Data adalah representasi fakta dunia nyata yang mewakili suatu objek seperti manusia, barang, hewan, peristiwa, konsep, keadaan, dan sebagainya, dengan diwujudkan dalam bentuk angka, huruf, simbol, gambar, bunyi, atau kombinasinya. Basis Data (Database) sendiri dapat diartikan sebagai kumpulan file / tabel / arsip yang saling berhubungan yang disimpan dalam media penyimpanan elektronik.

                Basis Data dan lemari arsip sesungguhnya memiliki prinsip kerja dan tujuan yang sama, yaitu prinsip utamanya adalah untuk pengaturan data / arsip, dengan tujuan utamanya yaitu kemudahan, dan kecepatan dalam pengambilan data / arsip. Perbedaannya hanya terletak pada media penyimpanan yang digunakan, jika lemari arsip menggunakan lemari besi atau lemari kayu sebagai media penyimpanannya, tetapi basis data menggunakan media penyimpanan elektronis seperti cakram magnetis (magnetic disk). Hal ini terjadi karena lemari arsip langsung dikelola oleh manusia, tetapi basis data dikelola melalui perantara mesin pintar elektronik yang biasa kita kenal dengan sebutan komputer. Perbedaan media inilah yang selanjutnya menimbulkan perbedaan-perbedaan lain yang menyangkut jumlah dan jenis metode yang dapat digunakan dalam usaha penyimpanan.

                Di dalam sebuah disk, basis data dapat diciptakan dan dapat juga dihapuskan, lalu pada sebuah disk kita juga bisa meletakkan satu atau pun lebih basis data. Pada sebuah basis data, kita dapat meletakkan satu atau lebih tabel, dengan tabel inilah sesungguhnya data disimpan, dan ditempatkan. Setiap basis data pada umumnya dibuat untuk mewakili sebuah kumpulan data yang spesifik, lalu misalnya ada basis data kepegawaian, basis data akademik, basis data inventori, dan lain sebagainya. Operasi yang terkait dengan pembuatan objek (basis data dan tabel) merupakan operasi awal yang hanya dilakukan sekali dan seterusnya, tetapi operasi-operasi yang berkaitan dengan isi tabel / data merupakan operasi rutin yang berlangsung berulang-ulang, oleh karena itu operasi-operasi inilah yang mewakili aktivitas pengelolaan, dan pengolahan data dalam basis data.